Tahun A~Hari Minggu Paskah VI~Roh Kudus penghibur kita~Yohanes 14:15-21

(Bacakan Injilnya terlebih dahulu dari Injil Yohanes 14:15-21)

Adik-adik, pagi ini kakak membawa boneka. Banyak anak memiliki boneka seperti ini atau boneka lain semacam ini. Mereka suka memeluknya ketika mengalami ketakutan, sakit atau kecewa. Sebagian orang memiliki selimut kesayangan yang disebut "selimut pelindung". Mereka suka meringkuk di dalamnya bila membutuhkan kenyamanan. Pernahkah kalian punya mainan kesayangan untuk dipeluk atau selimut pelindung? Apakah mainan itu membuat kalian lebih baik ketika takut atau sakit?

Mungkin kalian malu mengakui bahwa kalian punya selimut pelindung. Mengapa harus malu? Tahukah kalian bahwa sebuah penelitian telah membuktikan lebih dari 50% anak-anak tidak terpisahkan dengan boneka, selimut kesayangan, atau benda-benda lain yang memberi kenyamanan saat mereka takut, sakit atau kecewa? Bahkan penelitian ilmiah itu telah membuktikan apa yang anak-anak telah ketahui sejak lama. Boneka atau selimut pelindung dapat memberikan kenyamanan yang luar biasa, khususnya pada saat tidur, sakit atau terpisah dari orang tua.

Yesus tahu bahwa kita membutuhkan pertolongan dalam saat-saat yang sulit. Ketika Yesus berada di dunia ini, Ia menjadi tempat meminta pertolongan dan penghiburan bagi murid-murid-Nya. Ketika mempersiapkan diri untuk kembali ke Surga, Yesus tahu bahwa nanti  kalau para murid-Nya membutuhkan pertolongan dan penghiburan, Ia tidak akan ada lagi bersama mereka. Yesus mengatakan bahwa Ia akan meminta kepada Bapa-Nya untuk mengutus Penghibur yang akan tinggal bersama mereka selamanya. Benar, itulah yang Ia lakukan. Ia meminta Bapa-Nya dan Bapa mengutus Roh Kudus. Roh Kudus itu yang mendampingi kita dalam masa-masa sulit. Ia berada bersama kita untuk menghibur dan membimbing.

Kakak tidak tahu bagaimana perasaan kalian, tetapi kakak bahagia karena Yesus telah meminta Bapa mengutus Roh Kudus-Nya untuk menghibur kita, ketika kita takut atau sakit. Boneka kita mungkin akan rusak dan hilang, tetapi Yesus menjanjikan bahwa Roh Kudus akan tinggal bersama kita selama-lamanya.

Adik-adik, kebutuhan kita akan boneka dan selimut pelindung lama-lama akan hilang dan kita tidak dapat membawa barang-barang itu terus-menerus. Tetapi kebutuhan kita akan hiburan dan bimbingan Roh Kudus tidak pernah akan hilang.

Bahan kreativitas:
Membuat hiasan dinding bergambar Roh Kudus


Print gambar di bawah ini di kertas tebal berukuran A4, gunting sesuai polanya, kemudian beri warna agar menarik (lihat contoh jadinya)


Print gambar Roh Kudus di bawah ini di kertas berukuran A4, gunting sesuai polanya, beri warna agar menarik, kemudian tempelkan ke bagian tengah gambar di atas, tetapi bagian sayapnya jangan diberi lem, cukup dibagian tengah gambar Roh Kudusnya saja (lihat contoh jadinya)

Tuhan Yesus memberkati ^_^


Source:
http://openurban.org/heart-coloring-page.html/heart-coloring-pages-heart-coloring-pages-2-throughout-heart-coloring-pagehttps://gelovenisleuk.nl/knutselen/37-pinksteren/739-zend-uw-vuur-ontvang-het-vuur-van-de-geest
@www.gelovenisleuk.nl/ontwerp: Alie Holman 





Comments