Yesus menampakkan diri kepada murid - murid-Nya (dan kpd Tomas yang tidak percaya) -> Yohanes 20 : 19 - 31
Adik- adik, pada hari minggu ketika Yesus bangkit dari kubur, Ia menampakkan diri didepan para murid - Nya. Salah satu murid - Nya yang bernama Tomas tidak ada diantara mereka.
Murid - murid itu berkata kepada Tomas bahwa mereka telah bertemu dengan Yesus dan mengatakan bahwa Dia hidup. Tomas berkata: "Sebelum aku melihat bekas paku pada tangan-Nya dan sebelum aku mencucukkan jariku kedalam bekas paku itu dan mencucukkan tanganku kedalam lambung-Nya, sekali - kali aku tidak akan percaya." (ayat 25 dari Injil Yohanes 20)
Wah, adik - adik ternyata Tomas tidak percaya ya bahwa Yesus benar - benar sudah bangkit dari kematian. Dia ingin melihat langsung bekas paku ditangan Yesus dan lubang dilambung-Nya. Sesudah itu barulah Tomas percaya yaa...
Delapan hari kemudian, Tomas bertemu dengan Yesus. Kemudian Yesus berkata kepada Tomas: "Taruhlah jarimu disini dan lihatlah tangan-Ku, ulurkanlah tanganmu dan cucukkan kedalam lambung-Ku dan jangan engkau tidak percaya lagi, melainkan percayalah." (ayat 27).
Adik - adik banyak orang tidak percaya akan kebangkitan Yesus ya..,iya karena mereka tidak melihatnya langsung. Mereka menginginkan bukti untuk percaya seperti yang telah dilakukan Tomas tadi ya..
Tetapi Yesus berkata: "Berbahagialah mereka yang tidak melihat, namun percaya." (ayat 29)
Bagaimana dengan kalian? Apakah kalian membutuhkan bukti untuk percaya kepada Yesus atau tidak?
Iya, kita harus PERCAYA bahwa Yesus memang telah bangkit dari kematian.
Ingat apa yang sudah Yesus katakan kepada Tomas tadi ya, iya berbahagialah kalian yang percaya akan Yesus yang bangkit meskipun kita tidak melihat-Nya!
Peutusan misioner :
Saya akan berdoa untuk orang - orang yang belum percaya kepada Yesus, agar mereka percaya dan diselamatkan.
Lagu :
Tanda paku
*Tanda paku dikaki dan tangan
Tanda cinta ..tanda cinta...
Tanda tombak menusuk dipinggang
Tanda cintanya Tuhan
Itu semua Tuhan sudah terima
Guna semua yang mengikut Dia
Back to *
Selamat orang yang tidak melihat
Tapi percaya juga
Video film animasi yang bercerita tentang Tomas yang tidak percaya bahwa Yesus sudah bangkit
Murid - murid itu berkata kepada Tomas bahwa mereka telah bertemu dengan Yesus dan mengatakan bahwa Dia hidup. Tomas berkata: "Sebelum aku melihat bekas paku pada tangan-Nya dan sebelum aku mencucukkan jariku kedalam bekas paku itu dan mencucukkan tanganku kedalam lambung-Nya, sekali - kali aku tidak akan percaya." (ayat 25 dari Injil Yohanes 20)
Wah, adik - adik ternyata Tomas tidak percaya ya bahwa Yesus benar - benar sudah bangkit dari kematian. Dia ingin melihat langsung bekas paku ditangan Yesus dan lubang dilambung-Nya. Sesudah itu barulah Tomas percaya yaa...
Delapan hari kemudian, Tomas bertemu dengan Yesus. Kemudian Yesus berkata kepada Tomas: "Taruhlah jarimu disini dan lihatlah tangan-Ku, ulurkanlah tanganmu dan cucukkan kedalam lambung-Ku dan jangan engkau tidak percaya lagi, melainkan percayalah." (ayat 27).
Adik - adik banyak orang tidak percaya akan kebangkitan Yesus ya..,iya karena mereka tidak melihatnya langsung. Mereka menginginkan bukti untuk percaya seperti yang telah dilakukan Tomas tadi ya..
Tetapi Yesus berkata: "Berbahagialah mereka yang tidak melihat, namun percaya." (ayat 29)
Bagaimana dengan kalian? Apakah kalian membutuhkan bukti untuk percaya kepada Yesus atau tidak?
Iya, kita harus PERCAYA bahwa Yesus memang telah bangkit dari kematian.
Ingat apa yang sudah Yesus katakan kepada Tomas tadi ya, iya berbahagialah kalian yang percaya akan Yesus yang bangkit meskipun kita tidak melihat-Nya!
Peutusan misioner :
Saya akan berdoa untuk orang - orang yang belum percaya kepada Yesus, agar mereka percaya dan diselamatkan.
Lagu :
Tanda paku
*Tanda paku dikaki dan tangan
Tanda cinta ..tanda cinta...
Tanda tombak menusuk dipinggang
Tanda cintanya Tuhan
Itu semua Tuhan sudah terima
Guna semua yang mengikut Dia
Back to *
Selamat orang yang tidak melihat
Tapi percaya juga
Video film animasi yang bercerita tentang Tomas yang tidak percaya bahwa Yesus sudah bangkit
resource : www.youtube.com -> https://youtu.be/nhj8cnk1_OM
Bahan kreatifitas :
Ayat emasnya, potong sesuai gambar diatas
Gambar tangan Yesus, potong sesuai gambar, bagian kotak tengah gunting dan dilipat sesuai garis, kemudian tempel diatas kertas tebal (dicontoh jadi diatas kertas tebal warna merah)
Gambar tangan Yesus setelah dipotong
Gambar tangan Yesus, setelah dilipat, lalu ditempel dikertas tsb, bagian tangan dibiarkan terbuka jangan ikut ditempel
Gambar Yesus dan Tomas, gunting sesuai gambar, lihat contoh gambar diatas
Selamat berkreasi adik - adik
Tuhan Yesus memberkati ^_^
Comments
Post a Comment