Tahun C, Hari Minggu Biasa III ~ Luk 1:1-4; 4-14-21 ~ Yesus datang untuk mengampuni dan menyembuhkan
(Bacakan Injilnya terlebih dahulu dari Injil Lukas 1:1-4; 4-14-21)
Kita sering mendengar seseorang mengatakan, "Sesuai resep dokter." Apa artinya? Biasanya mereka mengartikan dengan: seperti yang dibutuhkan atau diinginkan.Tahukah kalian, kapan muncul ungkapan itu? Ketika kita sakit dan pergi ke dokter. Setelah memeriksa kita, dokter menulis resep seperti ni. (Tunjukkan resep ke anak-anak). Dalam resep itu ditulis jenis obat yang kita butuhkan agar kita sembuh.
Sesudah meninggalkan tempat praktek dokter, kita membeli obat yang tertulis dalam resep itu diapotek. Jika kita meminum obat seperti yang diperintahkan dokter, kita akan sembuh. Nah, di sanalah ungkapan "Sesuai resep dokter" kita dapatkan.
Ketika Allah menciptakan kita, Ia menginginkan kita bahagia dan sehat. Ia tidak menghendaki kita sedih dan sakit. Ia tidak ingin orang-orang menjadi lumpuh dan buta. Tetapi nyatanya, sesuatu terjadi, dan semua itu karena dosa. Ketika di Taman Eden Adam dan Hawa berbuat dosa, mereka telah mengubah kehidupan semua manusia termasuk kita. Tetapi Allah tetap mengasihi manusia dan Ia mempunyai rencana, agar kita menjadi baik kembali. Yesus mengetahui dan menjadi bagian dari rencana Allah itu.
Suatu hari, ketika Yesus berada di Nazaret pada hari Sabat, seperti biasanya Ia mengunjungi rumah ibadat. Ketika Ia berdiri untuk membacakan Alkitab, kepada-Nya diberikan kitab Nabi Yesaya. Ia membaca kitab itu dan sampai pada bagian yang mengatakan, "Roh Tuhan ada pada-Ku, oleh sebab Ia telah mengurapi Aku, untuk menyampaikan kabar baik kepada orang-orang miskin. Dan Ia telah mengutus Aku untuk memberitakan pembebasan kepada orang-orang tawanan, dan penglihatan bagi orang-orang buta, untuk membebaskan orang-orang yang tertindas."
Ketika Yesus sudah selesai membacakannya, Ia memberikan kembali kitab itu kepada pejabat rumah ibadat, lalu duduk. Semua orang yang berada di rumah ibadat itu menantikan apa yang akan dikatakan oleh Yesus.
Yesus berkata, "Pada hari ini genaplah nas ini sewaktu kamu mendengarnya."
Apa maksud Yesus? Yesus datang untuk membuat kita bahagia dan melaksanakan segala yang Tuhan inginkan. Ia datang untuk menyembuhkan yang sakit. Ia datang untuk membukakan mata orang buta. Ia datang untuk memerdekakan orang tertindas. Ia datang untuk membebaskan kita dari dosa. Nah, jika kita menginginkan apa yang Yesus mau berikan, kita harus percaya kepada-Nya dan melakukan apa yang Ia perintahkan.
Tempat dudukan gambar, dibuat dari kertas yang dibentuk menjadi segitiga, lalu dilipat sedikit di bagian bawahnya untuk tempat dudukan gambarnya
Buku Aku Sahabat Yesus Tahun C oleh Kak Tan Mariam, DKK.
http://dominical.com.br/wp-content/uploads/2014/08/jesus-templo1.jpg
https://craftingthewordofgod.files.wordpress.com/2015/04/jesus-teaches-at-the-temple-coloring-page.pdf
http://www.mylittlehouse.org/uploads/2/1/0/0/21005170/3d-pic-03_jesus_visits_jerusalem_as_a_boy.pdf
http://www.mylittlehouse.org/uploads/2/1/0/0/21005170/3d-pic-10_raising_of_lazarus.pdf
Kita sering mendengar seseorang mengatakan, "Sesuai resep dokter." Apa artinya? Biasanya mereka mengartikan dengan: seperti yang dibutuhkan atau diinginkan.Tahukah kalian, kapan muncul ungkapan itu? Ketika kita sakit dan pergi ke dokter. Setelah memeriksa kita, dokter menulis resep seperti ni. (Tunjukkan resep ke anak-anak). Dalam resep itu ditulis jenis obat yang kita butuhkan agar kita sembuh.
Sesudah meninggalkan tempat praktek dokter, kita membeli obat yang tertulis dalam resep itu diapotek. Jika kita meminum obat seperti yang diperintahkan dokter, kita akan sembuh. Nah, di sanalah ungkapan "Sesuai resep dokter" kita dapatkan.
Ketika Allah menciptakan kita, Ia menginginkan kita bahagia dan sehat. Ia tidak menghendaki kita sedih dan sakit. Ia tidak ingin orang-orang menjadi lumpuh dan buta. Tetapi nyatanya, sesuatu terjadi, dan semua itu karena dosa. Ketika di Taman Eden Adam dan Hawa berbuat dosa, mereka telah mengubah kehidupan semua manusia termasuk kita. Tetapi Allah tetap mengasihi manusia dan Ia mempunyai rencana, agar kita menjadi baik kembali. Yesus mengetahui dan menjadi bagian dari rencana Allah itu.
Suatu hari, ketika Yesus berada di Nazaret pada hari Sabat, seperti biasanya Ia mengunjungi rumah ibadat. Ketika Ia berdiri untuk membacakan Alkitab, kepada-Nya diberikan kitab Nabi Yesaya. Ia membaca kitab itu dan sampai pada bagian yang mengatakan, "Roh Tuhan ada pada-Ku, oleh sebab Ia telah mengurapi Aku, untuk menyampaikan kabar baik kepada orang-orang miskin. Dan Ia telah mengutus Aku untuk memberitakan pembebasan kepada orang-orang tawanan, dan penglihatan bagi orang-orang buta, untuk membebaskan orang-orang yang tertindas."
Ketika Yesus sudah selesai membacakannya, Ia memberikan kembali kitab itu kepada pejabat rumah ibadat, lalu duduk. Semua orang yang berada di rumah ibadat itu menantikan apa yang akan dikatakan oleh Yesus.
Yesus berkata, "Pada hari ini genaplah nas ini sewaktu kamu mendengarnya."
Apa maksud Yesus? Yesus datang untuk membuat kita bahagia dan melaksanakan segala yang Tuhan inginkan. Ia datang untuk menyembuhkan yang sakit. Ia datang untuk membukakan mata orang buta. Ia datang untuk memerdekakan orang tertindas. Ia datang untuk membebaskan kita dari dosa. Nah, jika kita menginginkan apa yang Yesus mau berikan, kita harus percaya kepada-Nya dan melakukan apa yang Ia perintahkan.
Bahan kreatifitas :
Membuat gambar Yesus yang sedang mengajar di rumah ibadat
Tempat dudukan gambar, dibuat dari kertas yang dibentuk menjadi segitiga, lalu dilipat sedikit di bagian bawahnya untuk tempat dudukan gambarnya
Bentuk dudukan gambarnya
Print gambar di bawah ini dikertas berukuran A4, gunting gambar-gambar tersebut, beri warna lalu tempelkan ke bagian gambar dasar (ada di bagian bawah gambar ini) dengan menggunakan sedotan di bagian belakangnya agar timbul efek 3D ( 3 dimensi), lihat gambar jadinya
Print gambar dasar di bawah ini dikertas berukuran A4, tidak perlu digunting, beri warna agar menarik, lihat gambar jadinya di bagian atas
Selamat berkreativitas, adik-adik...
Tuhan Yesus memberkati ^_^
Tuhan Yesus memberkati ^_^
Source:Buku Aku Sahabat Yesus Tahun C oleh Kak Tan Mariam, DKK.
http://dominical.com.br/wp-content/uploads/2014/08/jesus-templo1.jpg
https://craftingthewordofgod.files.wordpress.com/2015/04/jesus-teaches-at-the-temple-coloring-page.pdf
http://www.mylittlehouse.org/uploads/2/1/0/0/21005170/3d-pic-03_jesus_visits_jerusalem_as_a_boy.pdf
http://www.mylittlehouse.org/uploads/2/1/0/0/21005170/3d-pic-10_raising_of_lazarus.pdf
Comments
Post a Comment